Wego.com Dapatkan Dana Segar USD17 Juta

June 25, 2013
, by wego admin

SINGAPURA 24 Juni, 2013 – Berbekal investasi USD 17 Juta, situs pencari dan pembanding informasi perjalanan yang terkemuka di Asia Pasific dan Timur Tengah  Wego.com siap mempercepat ekspansi di wilayah ini. Dana tersebut didapatkan dari putaran ke-3 penawaran saham preferen seri C. Tercatat perusahaan ekuitas swasta Crescent Point dan Victoria Capital sebagai pemodal, bergabung dengan Tiger Global yang sudah lebih dulu berinvestasi di Wego.com. Dengan ditutupnya putaran ke-3 pembiayaan ini, maka terdapat investasi total USD36 juta untuk Wego.com.

Bisnis Wego.com dimulai dari Singapura. Kini bisnis berbasis mesin pencari (meta search) informasi perjalanan ini sangat berkembang di Asia Pasifik dan Timur Tengah, dengan pengguna terbesar ada di Indonesia, India, Asia Tenggara dan Timur Tengah. Situs Wego.com sudah tersedia dalam 52 situs lokal di seluruh dunia dan dapat diakses dalam 30 bahasa.  Karena itu, tidak heran jika mesin pencari Wego mampu mengantarkan potensi booking bernilai lebih dari USD10 juta per hari untuk mitra bisnis Wego seperti hotel dan maskapai penerbangan. Jumlahnya terus bertambah pesat dalam beberapa tahun terakhir ini.

“Kami senang menyambut Crescent Point and Victoria Capital sebagai investor baru Wego. Kami juga berterimakasih kepada Tiger Global yang telah menjadi partner selama ini dan kini kembali mendukung kami,” kata  Ross Veitch dan Craig Hewett, para pendiri Wego.

Ia menambahkan, “Tim Crescent Point memiliki track record yang baik, terutama dengan AirAsia. Crescent point membantu perusahaan dalam membangun branding yang fantastik di pasar-pasar yang menjadi prioritas kami. Kami juga senang atas bergabungnya Victoria Capital, terutama karena pengalaman Paul Bassat mendirikan dan mengembangkan SEEK menjadi situs rekrutmen online yang luar biasa.” SEEK merupakan situs rekrutmen dan pencari kerja nomor satu di Australia.

Ditambahkan Ross, tambahan investasi segar ini akan dimanfaatkan Wego dalam pengembangan produk dan inovasi, mengembangkan tim andal dengan bakat terbaik di setiap level,  meningkatkan pemasaran agar Wego semakin berkembang sebagai merek online travel yang memimpin di pasarnya, serta menyediakan konsumen yang tepat bagi ratusan mitra industri Wego.

Adapun bagi para investor,  Wego.com telah menunjukkan kelasnya sebagai perusahaan kelas dunia. “Kami senang bekerjasama dengan Ross dan seluruh tim Wego untuk membantu ekspansi di Asia dan Timur Tengah,” ujar Sami Sindi,  Partner Crescent Point Group. “Bagaimanapun, Wego telah membangun perusahaan yang mampu memimpin di kelasnya dan menyeberangi batas-batas geografis.”

Sementara itu, Paul Bassat, salah satu pendiri Victoria Capital berpendapat, ” Kami bersemangat untuk mendapatkan kesempatan berinvestasi di Wego. Ross dan tim nya telah mengerjakan pekerjaan hebat dalam membangun bisnis ini dan masih akan terus berkembang.”

Bersamaan dengan penutupan putaran saham preferen seri C ini,  Paul Bassat dari Victoria Capital dan perwakilan dari Crescent Point telah bergabung dengan dewan direksi Wego.

 

=========

Untuk informasi media, silahkan hubungi:

Graham Hills
Managing Director
Wego Indonesia
Tel: +62 812 8689 0676
Email: [email protected]

Budge Communication
Joyce Hutapea
PR Consultant
Email    : [email protected]

Tentang Wego

Wego.com merupakan situs pencari yang memimpin pasar Asia Pasifik, Timur Tengah dan Amerika Utara. Saat ini Wego.com beroperasi di lebih 50 negara di seluruh dunia dan digunakan jutaan wisawatan untuk menghemat waktu dan biaya mereka, sesuai dengan misi Wego.com: save time, pay less and travel more. Apa itu Wego, silahkan menonton video kami di What is Wego

Wego.com menyediakan perangkat canggih yang mudah digunakan untuk traveler melakukan riset info perjalanan, membandingkan harga sekaligus melakukan pemesanan secara online. Semua data mengenai informasi tersebut disediakan Wego secara objektif kepada pengguna. Selain itu Wego juga menyediakan ragam alternatif pemesanan online,  sehingga pengguna bisa langsung  memesan di situs hotel ataupun maskapai penerbangan, atau melalui  situs agregat lainnya. Pada kuartal ketiga 2012,Wego telah mereferensikan  pesawat dan hotel para mitra bisnis Wego kepada pengguna dengan nilai total potensi transaksi mencapai $1,2 milyar.

Wego.com didirikan pada 2005 oleh para mantan eksekutif Yahoo!, Intercontinental Hotels Groups, Priceline dan ZUJI dengan  penanam modal antara lain Tiger Global Management, dan Crescent Point Group. Untuk informasi lebih lanjut, silahkan mengakseshttps://www.wego.com/about